KLIKHEALTH – Saat sedang menjalani aktifitas harian, tidak jarang orang sering menguap di setiap kesempatan. Banyak hal yang menyebabkan seseorang sering menguap di sela-sela aktifitasnya. Alasan yang paling sering kita dengar adalah karena kurangya waktu tidur yang membuat kita lelah.
Walaupun penyebab utama seseorang menguap karena kurangnya waktu tidur, namun ada hal lain yang memicu aktifitas menguap tersebut. Kekurangan oksigen atau memang dikarenakan penyakit lain yang ditandai dengan menguap. Apapun itu, menguap itu adalah alami. Namun, ada kalanya itu sangat mengganggu terutama saat kita berada pada kondisi bertemu dengan banyak orang pada suatu acara penting misalnya.
Tapi bukan berarti menguap tersebut tidak bisa diatasi. Dilansir dari boldsky.com inilah tips ampuh agar tidak lagi sering menguap. Cara ini mungkin bisa diikuti agar tidak mengganggu aktifitas yang sedang dijalani.
1. Jangan Sampai Bosan
Seringkali saat seseorang bosan tanpa sadar langsung menguap. Saat sedang bosan, coba lakukan hal-hal lain untuk melepas bosan sejenak. Lakukan aktifitas yang membangkitkan semangat untuk sejenak. Jika sudah, kembali ke pekerjaan utama dan menguap tadi tidak akan terulang sehingga tidak ada lagi bosan yang menyerang.
2. Minum Air Putih
Minum air putih akan membantu tubuh tetap terhidrasi.
3. Bernapas
Kekurangan oksigen dapat menjadi penyebab dari menguap. Dalam situasi ini perlu upaya agar oksigen di dalam tubuh tercukupi. Lakukan penarikan napas yang dalam lalu keluarkan perlahan. Lakukan ini beberapa kali.
4. Hindari Stress
Jika stress akibat beban kerja yang terlalu banyak maka bisa menjadi penyebab sering menguap. Kurangi stress dengan cukup isirahat dan istirahatkan tubuh dan pikiran agar tidak terlalu terbebani.
5. Hindari Melihat Orang Lain Menguap
Menguap ternyata bisa menular. Saat melihat orang lain menguap, maka bisa jadi seseorang jadi ikut menguap. Maka hindari menatap orang yang sedang menguap agar tidak ikut tertular.
6. Periksa Jantung
Banyak dokter menemukan bahwa jantung dan paru-paru adalah masalah yang menyebabkan menguap. Jika kebetulan mengidap penyakit asma, paru-paru, atau jantung coba cek kondisi ke dokter. Bisa jadi ini salah satu penyebab sering menguap.
Komentar